
Bantul Online Shop (BOS) merupakan aplikasi marketplace yang sedang dikembangkan oleh Pemerintah Kabupaten Bantul. Pendirian BOS ini bertujuan untuk membantu Pedagang Pasar dan Pelaku IKM di Kabupaten Bantul untuk memperluas pemasaran melalui pemasaran online agar dapat segera bangkit dari pandemi Covid-19.
Dalam kesempatan ini dilakukan sosialisasi kepada Pedagang Pasar Rakyat yang berada di Pasar Bantul dan Pasar Imogiri tentang aplikasi BOS. Semoga dengan adanya inovasi pemasaran online melalui BOS ini dapat memberikan dampak positif bagi pedagang Pasar di Kabupaten Bantul.